Home About-us Privacy Policy Contact-us Services

Rabu, 25 Februari 2015

Rumor Fitur Baru Pada Apple Maps

By With Tidak ada komentar:
Rumor Apple saat ini telah mengadakan kerjasama dengan 2 perusahaan baru yang bertujuan untuk mempermudah dan mempercepat akses apabila user apple iphone atau ipad nya dalam menggunakan Apple maps. 



Perusahaan tersebut bernama GasBuddy dan GreatSchool. Informasi tersebut pertama kali dikabari oleh applemapsmarketing.com yang merupakan website berita terbaru untuk strategi marketing yang dilakukan oleh Apple. Informasi tersebut menunjukan bahwa Apple memiliki keinginan untuk memperkuat fitur-fitur pada Google Maps.

Gasbuddy merupakan sebuah perusahaan layanan agregasi untuk lokal area yang menawarkan harga bensin secara online dan realtime, Sedangkan great School merupakan perusahaan layanan informasi mengenai data dan review sekolah-sekolah lokal terdekat.


Apple telah melanjutkan pengembangan data untuk apple maps sejak peta miliknya diluncurkan menggantikan google maps pada awal tahun 2012. Namun meskipun rumor kerjasama dengan kedua perusahaan tersebut telah menyebar, namun pada aplikasi maps sendiri belum terlihat fitur-fitur yang dimaksud tersebut.

Selain itu rumor improvisasi terakhir yang terdengar adalah fitur konektivitas antara apple maps dengan lokasi lokasi bisnis dan fitur untuk menampilkan gambar 3d untuk jalan flyover, yang akan semakin memuaskan para pengguna apple maps.

Read More

Senin, 16 Februari 2015

Prediksi Penurunan Penjualan Apple Iphone

By With Tidak ada komentar:
Akhir-akhir ini kurs dollar terhadap rupiah semakin tidak menentu, tentunya akan berpengaruh terhadap harga jual produk-produk elektronik, bahkan beberapa prediksi yang dikemukakan oleh analis-analis keuangan menyebutkan bahwa di tahun 2015 ini terdapat prediksi penurunan penjualan barang elektronik dikarenakan terdapat ketidakstabilan pada politik dan tentunya kurs dollar yang tidak menentu meskipun pada satu sisi terdapat penurunan bahan bakar minyak (BBM) secara berkelanjutan.



Hal tersebut juga berdampak terhadap penjualan produk-produk yang diluncurkan oleh Apple,dimana produsen ponsel terbesar di dunia tersebut mengeluarkan laporan mengenai pencapaian penjualannya. Pada desember 2014 lalu mereka memberitahukan bahwa terdapat penjualan lebih dari 21 juta unit ipad diseluruh dunia, dan penjualan tersebut anjlok apabila dibandingkan dengan tahun sebelumnya dimana tahun sebelumnya mencapai 26 juta unit. 

Sedangkan untuk penjualan Apple iphone, pada kuartal terakhir Apple berhasil menjual apple iphone dengan jumlah sekitar 74,5 juta apple iphone, sedangkan prediksi dari analis apple iphone hanya akan terjual sekitar 70 juta saja. Apple memang selalu berhasil mencetak angka yang benar-benar fantastis untuk produk yang satu ini padahal apabila kita lihat harga dari iphone tersebut memiliki harga yang luar biasa mahal namun selalu memiliki peminat yang juga tidak kalah banyak.

Selain itu di negeri tirai bambu china, apple iphone 6 dan 6 plus juga mengalami kemajuan dimana berhasil naik sekitar 70% apabila dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Salah satu yang menjadi penentu kenaikan tersebut adalah berkaitan dengan kemitraan nya dengan China mobile Ltd. sebuah perusahaan operator terbesar di China.

Sebenarnya Apple tidak terlalu mengharapkan pertumbuhan penjualan yang besar di China dikarenakan kondisi ekonomi dari China sendiri saat ini sedang dalam kondisi perlambatan. Namun dengan tanpa mengenal menyerah, Apple pun berniat untuk membuat sekitar 40 toko yang ditargetkan pada tahun 2016 nanti.
Read More

Jumat, 06 Februari 2015

Pergerakan Harga Saham Apple Yang Kembali Meningkat

By With Tidak ada komentar:
Produk yang diluncurkan oleh Apple memang sangat menarik untuk ditelusuri, selain  daftar harga iphone yang selalu mengalami kenaikan dan penurunan berhubungan dengan kurs dollar, pergerakan saham milik apple pun sangat menarik untuk disimak. Seperti pada gambar yang diambil dari google saat kita mengetikan kata apple price.
Terlihat saat gambar ini diambil, saham apple baru saja mengalami kenaikan sekitar 0.85%. Hal ini dipengaruhi oleh banyaknya berita-berita positif mengenai apple yang ikut mendongkrak harga saham perusahaan milik almarhum Steve Jobs.

Selain itu juga diprediksi oleh beberapa milyuner dunia bahwa saham milik Apple memiliki potensi yang sangat baik di masa yang akan datang, tentunya hal tersebut akan membuat perusahaan yang berlogo buah apel yang setengah digigit tersebut akan kembali meningkat.

Juga Apple berhasil meningkatkan dan membukukan pendapatan nya sekitar 47.7 % apabila dibandingkan dengan rentang waktu yang sama di tahun sebelumnya dan apabila kita lihat selama 2 tahun ke belakang,  Apple selalu memiliki perkembangan harga saham ke arah positif dan trend tersebut terus berlanjut hingga saat ini.


Prestasi tersebut tentunya memang benar-benar sangat menggembirakan melihat kondisi market dari smartphone saat ini begitu banyak muncul brand-brand hingga produk-produk baru yang bisa saja mengambil alih market segment milik Apple seperti katakanlah Xioami dan Android One.


Read More
Home About-us Privacy Policy Contact-us Services
Copyright © 2014 | Distributed By Free Blogger Templates | Design By Templateclue